Salam Pramuka…!!!
Masih ingatkah dengan momentum 22 Februari…?
Hari di mana seorang Bapak Pandu Dunia Lord Sthepshon Smyth Baden Powell lahir. Hari yg biasanya disebut dengan Baden Powell’s Day atau Founder’s Day merupakan hari yang bersejarah dalam kepramukaan. Banyak orang yang tidak asing dengan nama Baden Powell, salah satu tokoh penggagas Scout Movement yang dapat menginspirasi munculnya Gerakan Pandu (Pramuka) di dunia.
Pada kesempatan ini Dewan Ambalan Mariyah Al-Qibthiyyah SMA IT Abu Bakar Yogyakarta menyelenggarakan kegiatan pemilihan Putri Baden Powell yang ke 3. Kegiatan ini diselenggarakan sebagai wujud untuk mengenang Baden Powell sekaligus merenungkan pesan terakhir Baden Powell kepada para anggota Pramuka untuk selalu meninggalkan kesan terbaik di setiap tempat yang kita tinggalkan, menjadi orang yang bermanfaat bagi lingkungannya, dan menebarkan kebahagiaan kepada orang lain.
Pemilihan putri Baden Powell dilakukan untuk mencari bakat terbaik anggota Pramuka Penegak SMA IT Abu Bakar Yogyakarta. Kegiatan ini dilakukan dalam beberapa tahap, mulai dari seleksi pengetahuan kepramukaan, keterampilan kepramukaan, dan pengetahuan umum.
Anggota Pramuka Penegak SMA IT Abu Bakar Yogyakarta sangat antusias mengikuti berbagai tahap seleksi, hingga akhirnya terpilihlah Putri Baden Powell ke 3 SMA IT Abu Bakar Yogyakarta, yaitu Kak Adisa Ainun Nafisah dari kelas X IPA 4.
Kak Nur Khasanah selaku Kamabigus mengakui kegiatan Pemilihan Putri Baden Powell patut untuk dibanggakan. ” Kegiatan ini sangat positif dilakukan,” kata beliau.
Harapannya dengan adanya pemilihan Putri Baden Powell dapat memotivasi para anggota Pramuka Penegak SMA IT Abu Bakar Yogyakarta untuk terus berkarya mempersempahkan prestasi-prestasi terbaiknya.
Selain itu, dengan adanya kegiatan ini dapat mempererat kekeluargaan antar anggota dan berbagi kebahagiaan dengan sesama, seperti salah satu pesan Baden Powell ” Jalan nyata menuju kebahagiaan adalah dengan memberikan kebahagiaan kepada orang lain. “
https://smaitabubakar.sch.id/putri-baden-powell/