Tim MTQ SMAIT Abu Bakar Boarding School Kulon Progo mendapat kesempatan untuk mengikuti lomba MTQ Pelajar tingkat kabupaten (18/10). Pada lomba yang dilaksanakan di SMA Negeri 1 Pengasih ini, SMAIT ABBS KP memperoleh juara 1 Musabaqah Tartil Qur’an (MTtQ), juara 2 Musabaqah Khutbah Jum’at (MKJ), dan juara 2 Musabaqah Adzan (MAz).

Juara 1 MTtQ diraih oleh Muhammad Raihan Dzulfiqar, juara 2 MKJ diraih oleh Andi Alif Dhaifullah Kahar, dan juara 2 MAz diraih oleh Ifo Ardwi Darkham Rivaldi. Pembina MTQ SMAIT ABBS KP, Ustaz Budi Setianto, menyampaikan rasa syukur atas pencapaian ini. “Alhamdulillah, Allah SWT telah memberikan kesempatan kepada kami untuk mengikuti lomba MTQ tingkat kabupaten di awal-awal berdirinya sekolah. Dengan rasa optimis dan terus berusaha, akhirnya siswa-siswa kami diberikan hasil yang terbaik.”

Selain itu, Ustaz Budi juga berharap agar tim MTQ SMAIT ABBS KP bisa terus berkembang dan menjadi lebih baik. ”Kami berharap dengan awal yang baik ini, mudah-mudahan perjalanan sekolah kami hari esok dan seterusnya bisa lebih baik lagi”, ungkapnya. (And)

http://abbskp.sch.id/2017/10/19/tim-mtq-menangi-tiga-cabang-lomba-di-tingkat-kabupaten/